Pelindung Kaca Film yang Cocok untuk Wanita

Pelindung Kaca Film yang Cocok untuk Wanita

Salah satu fungsi pelindung kaca mobil adalah untuk menahan sinar ultra violet (UV), masuk kedalam mobil dan mengenai interior mobil serta kulit penumpang yang ada di dalam kabin.

Karena sinar UV dapat merusak interior mobil, bahkan kulit penumpang yang ada di dalamnya. Dalam hal ini pelindung kaca mobil LLumar diklaim cocok untuk pengendara wanita, yang sangat menjaga keutuhan kulitnya.

 

 

“Sinar UV itu dapat menyebabkan kanker kulit juga penuaan dini. Jadi kami sangat yakin, khususnya bagi para wanita, jangan khawatir dengan UV karena sudah di blok (sinar UV-nya) dengan daya tahan dari LLumar ini,” ujar Marketing Manager PT Jaya Kreasi Indonesia, Herrys Winata, kepada wartawan, di ICE BSD, Tangerang.

Untuk lebih meyakinkan, LLumar ini dikatakan Herrys, merupakan satu-satunya produk yang dapat sertifkat rekomendasi Badan Kanker Kulit Dunia.

“Yang dapat mencegah resiko kanker kulir dan penuaan kulit dini. Dan kami berani mengklaim dari LLuamr.com menyatakan produk ini sudah tersetifkasi dari Skin Cancer Foundation,” pungkasnya.

Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *